12/08/2019

Perjanjian Kerjasama Antara PT. Sumber Alfaria Trijaya dengan Yayasan Sayap Ibu

Senin (12/08/2019) bertempat di Kantor YSI Pusat, Ketua Yayasan Sayap Ibu (YSI) Pusat , Ibu Noes Sritantri S. Suryono bersama Sekretaris, Bapak Drs. Max H. Tuappatimain, M.Si. menandatangani Perjanjian Kerjasama antara PT Sumber Alfaria Trijaya (SAT) Tbk.  dengan Yayasan Sayap Ibu tentang Penghimpunan donasi via kasir di gerai Alfamart dihadapan Ketua Umum YSI Cabang Jakarta, Ibu Tjondrowati Subiyanto selaku Pelaksana seluruh isi Perjanjian Kerjasama.

Sebelumnya Pihak dari PT. Sumber Alfaria Trijaya telah bertemu dan melakukan pengenalan tentang profil dan program – program yang ada di Yayasan Sayap Ibu dengan Ibu Tjondrowati dan Ibu Yanti, selaku Sekretaris YSI Cab. Jakarta. Alhamdulillah PT. SAT akan mendukung dan berpartisipasi dalam program yang diselenggarakan Yayasan Sayap Ibu dengan melakukan penghimpunan donasi untuk kegiatan dalam bidang sosial dan kemanusiaan diantaranya pengadaan alat bantu bagi penyandang disabilitas, pengembangan tempat pelatihan kemandirian penyandang disabilitas, pengembangan layanan masyarakat terapi terpadu, dan bantuan untuk anak terlantar.

Rencananya Perjanjian Kerjasama ini akan berlansung selama 1 (satu) tahun dimuali 01 September 2019 dan akan berakhir pada tanggal 31 Agustus 2020. Yang nantinya dapat diperpanjang berdasarkan kesepakatan antara PT. Sumber Alfaria Trijaya dengan Yayasan Sayap Ibu.

Artikel Lainnya

Cabang DKI Jakarta

Cabang D.I. Yogyakarta

Cabang Banten

Cabang Jawa Timur