Bermain puzzle disamping menyenangkan bagi anak , juga memiliki beberapa manfaat bagi anak. Berikut berbagai manfaat yang bisa didapatkan anak dengan bermain puzzle :
1. Melatih Memecahkan Masalah
Salah satu manfaat utama dari permainan puzzle adalah meningkatkan kemampuan anak untuk memecahkan masalah. Bermain puzzle adalah merangkai kepingan-kepingan gambar yang berserakan menjadi bentuk yang diinginkan. Permainan ini membantu anak untuk berpikir secara berbeda agar dapat menyelesaikan potongan demi potongan puzzle. Selain itu, puzzle juga dapat membantu anak mencapai tujuan dan memiliki sesuatu yang dapat dibanggakan, sehingga membuatnya ingin menyelesaikan lebih banyak puzzle lagi.
2. Mengembangkan Kordinasi Mata dan Tangan
Banyak aktivitas yang dilakukan dalam kehidupan sehari-hari menggunakan mata dan tangan. Kemampuan anak untuk fokus dalam menyelesaikan tugasnya merangkai kepingan-kepingan puzzle bisa membuat anak memiliki koordinasi mata dan tangan yang baik. Puzzle bagi anak mempunyai bermacam bentuk, warna dan juga gambar. Anak akan dilatih untuk meletakkan potongan puzzle dengan bentuk yang berbeda pada tempat yang tepat. Cara ini dapat membuat anak belajar melibatkan gerakan dan konsentrasi serta mengenali apa yang terlihat pada waktu bersamaan.
3. Pengembangan Keterampilan Motorik
Anak-anak diharuskan mengambil puzzle dan memindahkannya tanpa membuatnya rusak, hal ini berarti meningkatkan keterampilan motoriknya. Selain melatih gerakan dasar, puzzle juga akan membantu anak mengontrol gerakan dan meletakkan sesuatu sesuai tempat dengan baik. Pengembangan keterampilan motorik ini juga akan melatih anak melakukan hal-hal dasar seperti menulis dan makan dengan baik.
4. Pengembangan Keterampilan Kognitif
Ketika bermain puzzle, anak akan mengenal bentuk dan ukuran serta warna berbeda pada objek. Puzzle mempunyai banyak bentuk, ada bentuk susunan gambar hewan, tumbuhan, urutan huruf, urutan angka, dan lainnya. Semakin banyak bentuk yang dimainkan anak, maka kemapuan kognitif anak akan semakin meningkat. Pengetahuan anak akan semakin luas seiring dengan banyaknya puzzle yang mereka mainkan.
5. Melatih Kesabaran dan Konsentrasi
Bermain puzzle adalah menggabungkan potongan – potongan puzzle yang menuntut anak untuk sabar dan konsentrasi dalam menyelesaikan potongan yang ada di kotak yang sudah disediakan. Dengan bermain puzzle anak akan berlatih kesabaran dan konsentrasi yang tinggi dalam menyusunnya sehingga tersusun semua dengan benar.