15/06/2022

Jelita Mewakili Kontingen Tangerang Selatan Pada PEPARPEDA VII Provinsi Banten Tahun 2022

Dalam rangka Pekan Paralympic Pelajar Daerah (PEPARPEDA) ke- VII Provinsi Banten yang berlangsung pada tanggal 13 – 15 Juni 2022 yang berlangsung di Serang Banten. Ada enam Cabang Olahraga (Cabor) yang dipertandingkan, yakni Atletik, Bulutangkis, Boccia, Catur, Tenis Meja dan Renang.

Dalam Peparpeda kali ini, Kota Tangerang Selatan mengirimkan 14 atlet dengan 8 pendamping untuk bertanding di 5 cabang olahraga yaitu Boccia, Atletik, Renang, Bulutangkis dan Tenis Meja. Alhamdulillah, Jelita (CP) pelajar dari penyandang disabilitas  yang merupakan anak asuh Yayasan Sayap Ibu Cabang Provinsi Banten menjadi salah satu atlet perwakilan dari Kota Tangerang Selatan untuk cabang olahraga Boccia.

Alhamdulillah, Rabu, 15 Juni 2022 Jelita sudah bertanding dan menyumbangkan 1 medali perak untuk Kota Tangerang Selatan.

Selamat untuk Jelita.

Disabilitas Berkarya.

Artikel Lainnya

Cabang DKI Jakarta

Cabang D.I. Yogyakarta

Cabang Banten

Cabang Jawa Timur