Jum’at (23/08/2019) Pusat Pelatihan Kerja Daerah (PPKD) Jakarta Selatan mengadakan Mobile Training Unit (MTU) Pelatihan Desain Grafis angkatan 4 di Yayasan Sayap Ibu (YSI) Cabang Jakarta Jl. Barito II No. 55 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Bapak Qadhi Ahmad,ST Selaku Plt Kasubag TU PPKD Jakarta Selatan memberikan sambutan dalam rangka pembukaan MTU PPKD di YSI Cabang Jakarta semoga para peserta dapat mengikuti pelatihan dengan baik, Ibu Tjondrowati Subiyanto selaku ketua umum YSI Cabang Jakarta mengucapkan selamat datang kepada para peserta dan berterimakasih atas kerjasamanya, semoga pelatihan ini bermanfaat bagi semuanya.
Pusat Pelatihan Kerja Daerah (PPKD) Jakarta Selatan merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis pada bidang pelatihan kerja. PPKD Jakarta Selatan secara administratif berada dibawah pembinaan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Kali ini para peserta merupakan penyandang disabilitas antara lain tuna daksa, tuna rungu dan tuna grahita berjumlah 10 orang. Tiga anak asuh YSI yaitu Oki, Mulya dan Joni berkesempatan untuk mengikuti program Pelatihan MTU Desain Grafis ini.
Pelatihan ini berlangsung selama 1 (satu) bulan, semua perlengkapan dan materi telah disediakan oleh Pihak PPKD Jakarta Selatan. Meskipun para peserta penyandang disabilitas, komunikasi dapat berjalan dengan baik karena instruktur menggunakan metode khusus agar dapat dipahami oleh mereka. Semoga para peserta bisa menerima dan mengaplikasikan ilmu yang telah diberikan agar bisa menjadi bekal kelak untuk hidup mandiri.